Dukung Pelestarian Alam, Wakil Ketua PA Tanjungkarang Ikuti Program Kementerian Β Agama Tanam Pohon Matoa di MTSN 2 Bandar Lampung
Β
Sebagai bentuk dukungan terhadap pelestarian lingkungan, Wakil Ketua Pengadilan Agama Tanjungkarang turut serta dalam kegiatan penanaman pohon matoa yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Kota Bandar Lampung, bertempat di MTsN 2 Bandar Lampung, pada Selasa (22/4).
Β
Kegiatan ini merupakan bagian dari program besar Kementerian Agama yaitu Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa, yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kelestarian lingkungan hidup melalui penghijauan.
Dalam kegiatan tersebut, Wakil Ketua PA Tanjungkarang bersama sejumlah tokoh dari instansi pemerintah, pendidik, serta siswa MTsN 2 Bandar Lampung, secara simbolis menanam bibit pohon matoa di area lingkungan sekolah.
Penanaman pohon ini diharapkan menjadi awal dari langkah nyata dalam memperkuat komitmen semua pihak terhadap pelestarian lingkungan. Dengan semangat kolaborasi, kegiatan ini berjalan lancar dan penuh antusiasme, sebagai bentuk komitmen bersama menuju lingkungan yang lebih hijau dan sehat untuk masa depan.