Dua Kekhawatiran Manusia: Dosa Masa Lalu dan Sisa Umur di Dunia
ย
PA Tanjungkarang โ Jumโat, 17 Oktober 2025
Pengadilan Agama Tanjungkarang Kelas IA melaksanakan kegiatan Bimbingan Rohani (Bimroh) rutin yang diikuti oleh seluruh aparatur di lingkungan Pengadilan Agama Tanjungkarang setiap Jum'at setelah solat ashar di Masjid Al Mahkamah. Kegiatan bertujuan untuk meningkatkan keimanan serta ketakwaan kepada Allah SWT.

Dalam kesempatan tersebut, penceramah, Drs. Aripin, S.H., M.H. menyampaikan materi bertema โManusia Mempunyai Dua Kekhawatiranโ. Dua hal yang menjadi sumber kekhawatiran manusia ialah dosa-dosa yang telah lalu dan kekhawatiran terhadap sisa hidup di dunia.
Disampaikan bahwa seorang mukmin seharusnya senantiasa merasa khawatir terhadap dosa-dosa yang pernah diperbuat, namun tidak berputus asa dari rahmat Allah. Kekhawatiran itu hendaknya menjadi dorongan untuk memperbanyak istighfar, memperbaiki diri, serta meningkatkan amal saleh sebagai bentuk penyesalan yang tulus.
Adapun kekhawatiran terhadap sisa hidup di dunia hendaknya menjadi pengingat bahwa umur manusia tidaklah panjang. Oleh karena itu, setiap detik kehidupan sebaiknya dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk beribadah, berbuat kebaikan, dan memberikan manfaat bagi sesama.
Melalui kegiatan Bimroh ini, diharapkan seluruh aparatur Pengadilan Agama Tanjungkarang dapat mengambil pelajaran dan menjadikan momen tersebut sebagai sarana introspeksi diri dalam menjalani kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan kerja maupun dalam kehidupan pribadi.




